Cara Membuat Pintu Triplek Tampak Mewah Sekali. Sekarang ini untuk mendapatkan sebuah pintu rumah sangat mahal dan hampir tak terjangkau pada kalangan menengah ke bawah. Sebenarnya dalam membuat pintu rumah tampak mewah sekali tak harus mahal, dan tak harus terbuat dari kayu berkualitas super seperti kayu jati. Anda bisa membuatnya sendiri dengan mudah dan murah, yaitu dengan menggunakan media triplek dengan rangka kayu yang ukurannya relatif kecil dan pasti harganya terjangkau.
Dengan pengalaman kami tentang Cara Membuat Pintu Triplek Tampak Mewah pastinya akan mempermudah anda bisa membuat sendiri pintu triplek sesui dengan apa yang di harapkan . Banyak triplek dengan berbagai gambar maupun motif dengan harga terjangkau yaa paling mahal sekitar 90.000. Untuk lebih jelasnya mari baca dengan seksama.

Cara Membuat Pintu Triplek Tampak Mewah Sekali Dengan Dudah Dan Cepat
Pertama-tama yang perlu di perhatikan adalah menyiapkan bahan-bahan dan peralatan pertukangan adapun bahanya adalah :
- Triplek 1 lembar polos atau dengan motif
- Kayu ukuran 3 x 6 panjang 2 meter 4 pcs
- Lem putih 1
- Paku triplek 1/4
Dan untuk peralatan pertukangan yang perlu di siapkan adalah sebagai berikut :
- Palu
- Pahat
- Mesin serut
- Meteran
- Siku
– Bila semuanya sudah siap maka yang harus di lakukan adalah Menyerut kayu hingga halus dan rata dengan di siku,
– Kemudian ukur bagian dalam kusen yang akan di buatkan pintu. tinggi dan lebar
– Setelah itu potong kayu sesui ukuran yang di kehendaki contoh pintu 2 meter x 80.cm. berarti anda harus membuat komponen 80 an 4 pcs dan semuanya di buat purusan dan 2 meteran 2 pcs. untuk lubang purusan.
– Buat bingkai sesui ukuran pintu tersebut, untuk memperkuat bingkainya anda bisa membuat purusan, dan di nagel atau bisa juga di paku jangan lupa di kasih lem.
– Tempelkan triplek pada bingkai dan di lem untuk memperkuatnya paku triplek sampai rata. dan bila mau di pasangi kunci pintu anda tinggal tempel pada bagian yang akan di buat kunci.
Nah demikian artikel kami tentang Cara Membuat Pintu Triplek Tampak Mewah Sekali